Beberapa teman ada yang tanya untuk budget take photo prewedding di Bali. Nah, kali ini aku coba review trip prewed ku, Februari 2014 kemarin. Dengan Low Budget, Kami berdua bisa mengabadikan moment special Kami, prewedding di Pulau Para Dewa itu. Mungkin untuk sebagian orang, prewedding bisa dibilang penting ataupun tidak penting. Tergantung dari sudut pandang mana kita melihat. Kalau rezekinya ada n capeng nya narsis macem aku dan hunhun, ya penting2 aja lahh yaaa.... xixixi
Awalnya Kami hanya ingin ngerayain annive 1 tahun pacaran, tapi berhubung memang udah ada niat yang lebih serius di tahun ini, jadilah Kami sekaligus Prewed disana. Kuncinya adalah wajib pantengin web discount ataupun promo. Untuk Paket prewed di Jakarta sendiri harganya beragam yah sist, mulai dari idr 1jt sampe dengan belasan juta, Tergantung dari paketan yang kita dapet. Percaya deh, semua itu hanya tergantung gimana kalian bisa manage budget. Dengan budget yang sama, kalau kita bisa dapetin view dan hasil yang lebih baik, kenapa ngga? Nah, untuk prewed di Bali, total budget yang kita keluarin around idr 10jt aja lohh. *angka itu bisa dibilang murah untuk sebagian orang dan bisa juga dibilang mahaalll, sekali lagi tergantung dari sudut mana ngeliatnya yahh guys,
Now, back to the topic, let's to make your prewedding budget.
-> Tentuin Waktu
Yang pertama kali dilakukan tentunya adalah cari tahu apa keinginan kita dengan pasangan. Konsep prewedding seperti apa yang kalian inginkan (indoor ataupun outdoor). Jangan lupa juga untuk discuss dengan pasangan tentang kapan tanggal yang available untuk kalian berdua, berapa lama stay disana serta berapa lama waktu yang kalian inginkan untuk photo shoot nya. Karena poin2 itulah yang menjadi kunci untuk menentukan buget kalian nantinya. Berhubung Kami sekaligus merayakan annive, maka dipilihlah tanggal 12 Februari flight dari Jakarta, 13 Februari photo shoot session, 14 Februari annive time dan kembali dari Denpasar tanggal 15 Februari.
-> Cari Promo Tiket
Setelah menentukan tanggal, harus sering2 rajin buka website promo. Untuk tiket PP Jakarta-Denpasar, budget per person 900k, total idr 1.800.000 untuk couple. Terbang dari Jakarta menggunakan airasia, kembali dari Denpasar dengan Sriwijaya. Itupun harus di pesan at least 3 bulan sebelum keberangkatan. Kebetulan temenku ternyata ada yang liburan juga di tanggal yang sama, dengan maskapai airasia, PP cuma idr 600k per person, jauh lebih miring dari harga ku, karena dia udah booking 1 tahun sebelumnya. Jadi guys, kalau kalian mau take photo prewed diluar kota yang memerlukan tiket pesawat, prefer di arrange jauh2 hari yahh, it helps us to reduce cost.
-> Tentukan Penginapan
Tiket udah ditangan, step selanjutnya adalah menentukan mau nginep dimana. Penginapan di Bali dengan harga miring banyaaakkkk bgd, kalian bisa temuin di poppies. Nah, berhubung event nya sekalian liburan, pengen dong bisa dapetin suasana penginapan bergaya Bali namun dengan harga yang nyaman di kantong. Banyak sekali website promo yang menawarkan dicount penginapan dengan macam2 benefitnya. Nah, aku booked penginapan melalui www.groupon.co.id. Total only Rp. 1.230.000,- nett untuk 4D3N Stay in One Bedroom Deluxe Pavilion Villa dari harga normal: Rp. 3.769.800, Untuk detail paket yang di dapatkan sbb:
• 4D3N Stay in Deluxe Pavilion Villa
• Daily Buffet Breakfast for 2 persons
• Free 1x 60 minutes Balinese Massage for 2 persons
• 4D3N Stay in Deluxe Pavilion Villa
• Daily Buffet Breakfast for 2 persons
• Free 1x 60 minutes Balinese Massage for 2 persons
• Free 1x Lite Bite Meal in restaurant (12.00-20.00)
• Free Fruit Platter in Room on Arrival
• Free Shuttle to the beach and Seminyak Square based on hotel schedule
• Free Daily Gym Activities at Fitness Centre
• Free Late Check Out until 3 PM (subject to availability)
• Discount 10% on F&B
• Complimentary Welcome Drink for 2 persons
• Free Fruit Platter in Room on Arrival
• Free Shuttle to the beach and Seminyak Square based on hotel schedule
• Free Daily Gym Activities at Fitness Centre
• Free Late Check Out until 3 PM (subject to availability)
• Discount 10% on F&B
• Complimentary Welcome Drink for 2 persons
-> Tentukan Photografer
Kami menggunakan jasa Fotografer Ryowhite. Sebelumnya aku udah pernah posting mengenai vendor ini, bisa dilihat di postingan ku sebelumnya. Aku dapetin dari forum di WK, harganya cukup nyaman di kantong Kami dan cukup banyak review positif tentang mereka. It's totally used 50% from your budget, jadi kalian harus bener2 detail baca penawaran yang ditawakan vendor nya. Apakah harga yang ditawarkan sudah include transport, meals, kostum serta MUA nya, Budget yang Kami keluarkan untuk urusan foto2 ini sekitar 5jtan guys, udah termasuk belanja2 baju n persiapan aksesoris untuk foto2nya. Yang perlu di ingat. jangan asal pilih fotografer karna harga yang mereka tawarkan murah. Tapi pastiin kalian udah review hasil foto mereka dan pastiin karya sang fotografer memang sesuai dengan selera kalian.
Nah,, jadi siapa bilang foto prewed di Bali Mahal? Kalau kita bisa smart dalam menentukan vendor, total yang harus kalian keluarkan untuk foto di Bali, mungkin sama dengan total budget yang harus kalian keluarin untuk foto di Jakarta, atau bahkan mungkin lebih murah. #ayooo cek lagi penawaran dari vendor photografer kalian dan mari berkalkulasi... :)
Cheers,
Ika Minie
Tidak ada komentar:
Posting Komentar